Pada materi kali ini Synaoo.com akan menyajikan rangkuman materi SMA lengkap pelajaran Biologi kelas x semester 1 kurikulum 2013 yaitu Bab Ruang Lingkup Biologi. Bab Ruang Lingkup Biologi ini merupakan bab pertama yang sobat pelajari di mapel Biologi di SMA. Banyak yang menganggap materi Biologi Kelas X di Kurikulum 2013 Revisi ini rumit, di antaranya. Biologi SMA Kelas 10 - Kurikulum 2013 Revisi - zenius.net. Materi Biologi SMA Kelas X Kurikulum 2013 - Berikut ini akan saya bagikan secara gratis kepada guru-guru dan para siswa semuanya yang memerlukan materi Biologi SMA Kelas X (dimana dibawah ini terdapat Gabungan antara materi biologi kelas x kurikulum 2013 semester 1 dan materi biologi kelas x kurikulum 2013 semester 2).
• Kingdom animalia adalah organisme yang memiliki ciri eukaryotik, multiseluler, tidak memiliki klorofil dan dinding sel, hidup heterotrof (memperoleh makanan dari organisme lain), dan dapat bergerak pindah tempat/bebas untuk memperoleh makanan dan mempertahankan hidupnya, • Kingdom animalia terdiri dari kelompok invertebrata (hewan tidak bertulang belakang) dan vertebrata (hewan bertulang belakang). • Pembagian kelompok hewan ini berdasarkan adanya: penyokong tubuh (notocord), tulang belakang (vertebrae), jenis rongga tubuh, sistem tubuh, otot dan pergerakan serta penutup tubuh. • Terkait hal tersebut beberapa istilah yang berhubungan dengan dunia hewan, yaitu: • parazoa (tubuh tidak memiliki jaringan) • eumetazoa (tubuh sudah memiliki jaringan) • Simetri radial (jika hewan dipotong melalui sumbu pusat hewan, ke arah manapun akan membagi tubuh hewan menjadi 2 atau lebih bagian yang sama. Hewan ini hanya memiliki tubuh dorsal/bagian atas dan ventral/bawah, dan tigak memiliki bagian anterior/depan dan posterior/belakang). • Simetri bilateral (jika dopotong melalui sumbu pusat hewan, atau jika di ambil garis memotong lewat mulut dan anus, akan di dapatkan bagian yang sama antara sisi kiri dan sisi kanan. (lihat gambar di atas) • Lapisan embrional adalah lapisan yang terbentuk saat perkembangan embrio, yang akan berdeferensiasi membentuk jaringan atau organ tubuh. • Lapisan embrional terdiri dari la[pisan ektoderm (luar), mesoderm (tengah),endoderm (dalam).
• Dipoblastik adalah hewan yang memiliki dua lapisan embrional. • Tripoblastik adalah hewan yang memiliki tiga lapisan embrional. • Selom adalah rongga tubuh • Asemolata artinya hewan yang tidak memiliki rongga tubuh • Pseudoselomata adalah hewan yng memiliki rongga tubuh semu, karena rongga tubuhnya hanya sebagian dibatasi oleh mesoderm (lihat gambar di bawah) • Eksoskeleton adalah rangka luar • Endoskeleton adalar rangka dalam • Rangka hidrostatik artinya rangka tubuh yang dipertahankan oleh tekanan yang berasal dari cairan tubuhnya. • Hewan multiseluler (metazoa),dengan tubuh berfori, belum membentuk jaringan, memiliki rangka dan saluran air.
• Tubuhnya asimetri (tidak beraturan) • Struktur tubuh terdiri dari sel pinakosit (sebagai pelindung), sel koanosit yang berflagel (untuk menyerap makanan dan oksigen), sel amoebosit (mengedarkan makanan dan oksigen) • Hidup secara heterotrof dengan memperoleh makanan dari air yang masuk ke dalam tubuhnya melalui pori • Umumnya hidup di laut, melekat pada batu atau benda lainya. • Reproduksi secara seksual dengan pembentuksn tunas, gemmulae,dan regenerasi • Reproduksi secara seksual dengan pembentukan gamet • Mempunyai sistem sirkulasi air yang terdiri dari tiga tipe yaitu ascon, sycon dan leucon. • Ascon: merupakan tipe saluran air dimana lubang-lubang ostiumnya dihubungkan dengan saluran lurus yang langsung menuju ke spongosol (rongga dalam) • Sycon: merupakan tipe saluran air dimana lubang-lubang ostiumnya dihubungkan dengan saluran yang bercabang-cabang ke rongga-rangga yang berhubungan langsung dengan spongosol • Leucon: merupakan tipe saluran air dimana lubang-lubang ostiumnya dihubungkan dengan saluran yang bercabang-cabang ke rongga yang sudah tidak berhubunga langsung dengan spongosol.
• Klasifikasi berdasarkan bahan penyusun rangka terbagi menjadi tiga kelas, yaitu Hexactinelida (spikula dari silikat),Demospongiae (spikula dari silikat dengan spongin atau spongin saja), dan Calcarea (spikula dari zat kapur) sumber 1. Hexactinellida (Hyalospongiae), memiliki ciri-ciri: • memiliki spikula yang terdiri dari silika • ujung spikula ada 6 berbentuk bintang • tubuh biasanya berwarna pucat, dan berbentuk vas bunga atau mangkuk • saluran air tipe sikonoid • hidup soliter di kedalaman 200-1000m • contoh: Euplectella. • Hewan metazoa dipoblastik yang tubuhnya sudah membentuk jaringan, dan memiliki rongga tubuh • Tubuhnya simetri radial • Berbentuk polip (nempel pada substrat) dan medusa (bergerak bebas) dengan tentakel berpenyengat • Memiliki rongga pencernaan (gastrosol), sistem saraf sederhana, dan tidak memiliki sistem eksresi • Hidup bebas secara heterotrof dengan menggunakan tentakel untuk meangkap mangsa • Habitat umumnya di laut • Reproduksi aseksual dengan pembentukan tunas oleh polip • Reproduksi seksual dengan pembentukan gamet oleh medusa (lihat gb. Siklus hidup obelia). • Polip Obelia (2n) bereproduksi aseksual dengan tunas yang tetap melekat pada induknya, sehingga membentuk koloni.